Waktu udah menunjukkan pukul 20.30 malam saya masih saja berkutat dengan internet , mulai dari chat di ym, nge-plurk, blog walking , ber facebook ria , lanjut nyampah di milis. Yahhh kegitan yang selalu menghibur saya dikala malam , soalnya semenjak pindah kerja di kabupaten lahat ini saya jadi orang yang jablay menonton TV karna ada beberapa faktor yang mendukung hal tsb, halah kita lupakan saja soal itu selama masih ada internet masih bisa hidup kok (hahahhahaha) .
Warnet telah tutup , semua aktivitas dikantor telah selesai , gedung ini mulai terasa sunyi hanya ada nyanyian dari seorang gadis berusia 19 tahun yang sedari pagi menyanyikan lagu Mulan Jameela "aku jatuh cinta lagi " ocha, yahh teman seperjuangan , teman berbagai , teman sekamar di kost ini lagi seneng banget dengan lagu ini hingga dinyanyikan olehnya berulang-ulang. Lampu-lampu lorong gedung juga telah dinyalakan, 2 orang personil lainnya beranjak ke dapur menyantap makan malam , saya pun lalu pindah ke komputer billing warnet disana ada sepasang speaker yang selalu siap mengeluarkan sura-suara nyanyian dari winamp.
Hmmm saya mulai merasa bosan dengan lagu - lagu yang biasa diputar , "Shake it off dan Touch My body nya Mariah Carey, Melepasmu by Drive , lagu-lagu Avril Lavigne , Peterpan , D'massive , dll . Setelah saya merasa bosan dengan lagu-lagu itu saya mencoba ingin mencari suasa baru yang sudah lama tidak didengarkan, DANGDUT , yahh dangdut, dangdut musik yang selalu dianggap musik nya orang kelas bawah ini akan saya putar. Setelah mencari -cari akhirnya saya temukan juga lagu yang pas buat permulaan . Dengan berlagak seperti penyiar radio :
"Selamat malam pendengar semua , jumpa lagi dengan saya cipluq yang kali ini akan menemani anda dimalam hari ini tepatnya di tanggal 28 jan 09 , pukul 20.30 wib , ok kali ini kita lagi di ajang nya dangdut mania jika ada yang mau request lagu silahkan telpon ke nomor 123456 atau juga kalo mo request lagu via sms silahkan kirim di nomor 08520285208525 , nahh untuk tembang pertama kali ini ada miliknya Fahmi Sahab dengan "Kopi Dangdut " so check this one out "
Hahahahahahaha saya , ocha dan yang lainnya terbaahak-bahak menertawai lagak saya yang sok menjadi penyiar radio profesional itu , memang obsesi yang lom tercapai sih. Setelah lagu Kopi dangdut membahana lanjut ke "Sakit Gigi " miliknya Meggy Z , "Pagar makan tanaman " punya nya Mansyur S, lalu "Cinta Sabun Mandi " miliknya Jaja Miharja dan yang ga boleh ketinggalan adalah miliknya bung Rhoma "Bujangan" . Hingga akhirnya waktu sudah menunjukkan pukul 22.00 saya dan ocha pun diusir pulang ke kost .
Kan ga ada salahnya sekali- kali menikmati lagu dangdut , kan dangdut is the music of my country kayak katanya Project Pop , so ayoo goyang duyu.